Untitled Document

Beranda » Kamus - H » Hadis

Arti Kata "Hadis" menurut KBBI

ha·dis n Isl
1sabda, perbuatan, takrir (ketetapan) Nabi Muhammad saw. yg diriwayatkan atau diceritakan oleh sahabat untuk menjelaskan dan menentukan hukum Islam: -- itu diriwayatkan oleh sahabat Nabi terdekat;
2sumber ajaran Islam yg kedua setelah Alquran: untuk lebih mendalami Islam, ia sangat tekun membaca -- Nabi Muhammad saw. di samping menghafal ayat-ayat Alquran;

--baikhadis hasan;
--daifhadis yg diragukan kebenarannya krn isinya atau perawinya kurang dapat dipercaya; hadis lemah;
--fikliperbuatan atau perilaku Nabi Muhammad saw. yg dijadikan tuntunan umat Islam;
--hasanhadis yg meskipun sanadnya lengkap, tetapi memiliki suatu sambungan perawi yg lemah;
--kaulikata atau sabda Nabi Muhammad saw. yg dijadikan tuntunan umat Islam;
--marfukhadis yg mempunyai sanad sampai kpd Nabi Muhammad saw. atau yg tidak bersanad;
--mursalhadis yg diriwayatkan oleh tabiin dr Nabi Muhammad saw.;
--sahihhadis yg benar (dapat ditelusuri dan diandalkan orang-orang yg meriwayatkannya);
--qudsihadis yg berisi wahyu yg diterima oleh Nabi Muhammad saw., tetapi dirawikan oleh Nabi dng kata-kata sendiri; hadis yg berisi firman Allah yg redaksinya diungkapkan oleh Nabi Muhammad saw.

KamusKata.com| Tes MBTI - Tes Kepribadian MBTI